Nama 10 Karakter Figuran di Bikini Bottom SpongeBob SquarePants!

Apakah kamu tahu nama mereka?

Tom SpongeBob SquarePants.jpg

Bicara soal Spongebob Squarepants, mungkin kita sudah cukup akrab dengan karakter-karakter utama yang tinggal di kota bawah laut Bikini Bottom. Tapi, bagaimana dengan karakter-karakter figuran yang sering menjadi "korban" kejahilan Spongebob?
Yakin sudah kenal dengan mereka? Berikut nama dan profil singkat penduduk-penduduk di Bikini Bottom yang "setia" menemani Spongebob!

Nama-nama seperti Spongebob, Patrick, Squidward, Sandy, Tuan Krab, dan Plankton mungkin sudah tidak asing lagi di telinga pembaca Duniaku.com. Karakter-karakter ikonik yang menempati kota bawah laut Bikini Bottom tersebut sudah lama menemani kita lewat serial TV Spongebob Squarepants yang hingga saat ini masih tayang di salah satu stasiun TV lokal.

Di tiap episode Spongebob, selalu ada penduduk-penduduk lainnya di kota Bikini Bottom yang menjadi "korban" kejahilan Spongebob dan teman-temannya. 

Sebagian besar karakter background ini bahkan sebenarnya tidak punya nama resmi, hanya saja ada episode dimana mereka dipanggil dengan nama tertentu.

Siapa saja nama 10 karakter figuran di Bikini Bottom SpongeBob SquarePants? Ini daftarnya! 

1. Frank si Ikan Paus

Frank the whale.jpg(Dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Frank adalah salah satu dari sekian banyak ikan bernama "Frank" yang akan muncul di sini. Sebagian dari kalian mungkin mengenalinya lewat episode Ripped Pants, di mana ia bersama Spongebob dan dua ikan lainnya menyanyikan lagu "Ripped Pants" dengan Frank sebagai pemain drum.

Ternyata Frank si Paus sudah pernah menikah lho! Di episode You Don't Know Sponge, ia menyangka bahwa Martha; mantan istrinya memanggilnya dari kejauhan, padahal itu ulah Patrick yang menirukan suara ikan paus.

Baca Juga: 8 Fakta Fred, Ikan Kakiku di SpongeBob yang Muncul Terus!

2. Frank si Ikan Mas

Franky the goldfish.jpg(Dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Frank yang kedua ini adalah seekor Ikan Mas binaragawan yang biasanya terlihat di Goo Lagoon. Ia adalah teman baik dari Larry si Lobster dan Don si Ikan Paus, sesama ikan binaragawan.

Meskipun ia memiliki tampang yang sangar dan tubuh yang besar, ternyata itu tidak menjamin bahwa dirinya memiliki mental baja pula, di episode Fry Cook Games, ia terlihat ketakutan dan ingin cepat-cepat keluar dari arena Olimpiade, bahkan Spongebob dan Patrick saja bisa lebih tangguh dari dirinya!

3. Tom

Tom SpongeBob SquarePants.jpg(Dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Ikan yang satu ini paling dikenal dengan penampilan bombastisnya di episode Chocolate with Nuts sebagai seorang penggila coklat, sampai-sampai dirinya mengejar Spongebob dan Partrick yang sedang berjualan sambil berteriak "COKLAAAAAAAAAAT!" (yang kemudian menjadi salah satu quote yang paling terkenal di seri Spongebob).

Sifat obsesif Tom sebagai penggila makanan juga terlihat di beberapa episode lain, seperti ketika ia menolak untuk membayar pizza yang ia pesan dari Krabby Patty karena Spongebob lupa membawa minuman pesanannya, atau ketika Spongebob tidak sengaja menginjak salad kentang ketika sedang piknik di Goo Lagoon.

Tom ternyata sudah berkeluarga lho! Ia memiliki seorang istri dan dua orang anak seperti yang terlihat di beberapa episode.

4. Fred

fred spongebob.jpgNickelodeon/SpongeBob SquarePants

Fred adalah salah satu karakter latar yang paling sering muncul di Bikini Bottom.

Ia terkenal karena nasibnya yang sering tidak beruntung dan menjadi bulan-bulanan ulah jahil para tokoh utama, seperti dilempar oleh Tn. Krab, ditabrak oleh Spongebob, atau ketika matanya terbakar saat melihat kepala botak Raja Neptunus di The Spongebob Squarepants Movie.

5. Harold (Incidental 36)

Harold SpongeBob.jpg(Dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Awamnya, Harold adalah nama untuk ikan berwarna merah-oranye dengan celana renang warna teal. 

Dia termasuk ikan yang sering muncul sebagai cameo di SpongeBob SquarePants.

6. Harold (Incidental 40)

Harold spongebob 02.jpg(Dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Yang ini juga pernah disebut sebagai Harold, tapi penampilannya beda dari yang di atas. 

Kalau yang ini rasanya fans SpongeBob pasti kenal sebagai orang yang, dengan salah, menghajar ikan tua yang dikira mengganggu SpongeBob. 

7. Old Man Walker

Old Man Walker.jpg(Dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Old Man Walker adalah ikan tua yang ikonik dengan matanya yang kondisinya sangat buruk.

Dia pernah mengira kotak sereal yang dia lihat di TV sebagai SpongeBob (yang dia temui di jalan), dan dia pernah mengira tiang Krusty Krab sebagai ikan lain. 

Fans mungkin salah mengira namanya adalah Old Man Jenkins, namun Vincent Waller (kru dibalik seri SpongeBob SquarePants) menegaskan kalau Old Man Walker dan Old Man Jenkins itu beda. 

8. Old Man Jenkins

Old Man Jenkins.jpg(Dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Kalau Old Man Walker ciri khasnya adalah pandangan matanya yang sangat buruk, Old Man Jenkins ciri khasnya adalah orang tua keras kepala dan pemarah. 

Oh ya, seperti sudah disebut sebelumnya, Jenkins dan Walker beda. 

9. Don si Ikan Paus

Don si Ikan Paus.jpg(Dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Kalau Don ini pada dasarnya salah satu ikan kekar, yang biasanya terlihat bersama penghuni Bikini Bottom kekar lain seperti Larry. 

10. Dennis

Dennis incidental spongebob.jpg(Dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Ikan yang satu ini pernah disebut sebagai Dennis. Dia adalah ikan tua berwarna cokelat dengan sirip cokelat muda dan bibir cokelat tua. 

Oh ya, dia tidak ada hubungannya dengan Dennis dari The SpongeBob SquarePants Movie, yang merupakan penjahat berbahaya. 

Nah itu 10 karakter figuran di Bikini Bottom SpongeBob SquarePants.

Favoritmu yang mana? Sampaikan di kolom komentar! 

Pertama diterbitkan 22 Desember 2017, diterbitkan kembali 6 Mei 2024.

Baca Juga: Alasan Mermaid Man dan Barnacle Boy Tak Muncul Lagi di SpongeBob

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU